Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

40 Contoh Soal Bahasa Indonesia Penilaian Akhir Semester (PAS) Kelas 10 SMK/SMA

Berikut ini adalah contoh soal Bahasa Indonesia untuk Penilaian Akhir Semester (PAS) kelas 10 atau kelas 1 SMK/SMA. Pada artikel ini, kami tidak menyertakan kunci jawaban dari contoh soal bahasa indonesia untuk kelas 10 SMK ini.

Artikel ini hanya memberikan 40 Contoh Soal Bahasa Indonesia Penilaian Akhir Semester (PAS) Kelas 10 SMK/SMA.

40 Contoh Soal Bahasa Indonesia Penilaian Akhir Semester (PAS) Kelas 10 SMK/SMA

Anda bisa mendownload 40 Contoh Soal Bahasa Indonesia Penilaian Akhir Semester (PAS) Kelas 10 SMK/SMA dibagian akhir artikel ini.

40 Contoh Soal Bahasa Indonesia Penilaian Akhir Semester (PAS) Kelas 10 SMK/SMA

Petunjuk Umum :

  • Bacalah Basmalah sebelum mengerjakan soal dan ucapkan Hamdalah apabila telah selesai mengerjakan soal.
  • Bacalah dengan teliti sebelum anda mengerjakan soal.
  • Isilah jawaban anda pada LJK yang telah disediakan.
  • Pastikan hasil jawaban anda benar, akurat, dan bersih.
  • Periksa kembali hasil pekerjaan anda sebelum diserahkan kepada pengawas ruangan.

Pilihlah salah satu abjad a, b, c, d, & e pada pertanyaan dibawah ini dengan tepat & benar !

1. Berikut ini termasuk kaidah-kaidah yang harus diperhatikan dalam pembuatan teks laporan hasil observasi, kecuali....

a. bersifat global dan universal

b. merupakan hasil penelitian terkini

c. menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar

d. merupakan hasil kesepakatan bersama

e. objek yang dibicarakan atau yang menjadi pembahasan adalah objek tunggal


2. Teks laporan hasil observasi memuat informasi yang disajikan harus sesuai dengan ..... yang didapatkan dari hasil penelitian. Kata yang tepat untuk mengisi titik-titik di atas asdalah....

a. Opini

b. Fakta

c. Pendapat

d. Argumentasi

e. penjelasan


3. Teks laporan hasil observasi adalah teks yang berisi penjabaran umum/melaporkan sesuatu berupa hasil dari...

a. Pengamatan

b. Penilaian

c. Koreksi

d. Penulisan

e. peluang


4. Jenis teks laporan hasil observasi mendeskripsikan atau menggambarkan bentuk, ciri, atau sifat umum, seperti hal-hal berikut, kecuali....

a. Benda

b. Hewan

c. tumbuh-tumbuhan

d. peristiwa

e. keindahan bumi


5. Berikut ini termasuk ciri-ciri dari teks laporan hasil observasi, kecuali....

a. bersifat objektif

b. mengandung pendapat tokoh ahli

c. harus ditulis sempurna dan lengkap

d. tidak memasukkan hal-hal yang menyimpangm mengandung prasangka, atau pemihakan

e. disajikan secara menarik, baik dalam hal tata bahasa yang jelas, isinya berbobot, maupun susunan logis


6. Dalam teks laporan hasil observasi, informasi harus disampaikan secara.....

a. Nyata

b. berdasarkan kenyataan

c. global atau menyeluruh

d. opini publik

e. baik dan terarah


7. Teks laporan hasil observasi harus disajikan dengan menggunakan bahasa yang jelas, mudah dipahami, dan tidak berbelit-belit. Hal ini dilakukan untuk menghindari....

a. kesalahpahaman pembaca

b. keterlibatan tokoh masyarakat

c. kesalahan penulisan

d. salah tafsir

e. salah menguraikan pendapat/opini


8. Salah satu tujuan pembuatan teks laporan hasil observasi adalah untuk....

a. melaporkan hasil observasi

b. melaporkan hasil observasi secara sistematis dan objektif

c. menafsirkan hasil observasi

d. menginterpretasi hasil observasi

e. menganalisis teks laporan hasil obsrvasi


9. Sebuah teks laporan hasil observasi dapat dikatakan ideal, jika memenuhi kriteria-kriteria berikut, kecuali....

a. memiliki struktur teks yang lengkap

b. memanfaatkan konjungsi atau kata penghubung yang tepat

c. memiliki tata bahasa yang lengkap

d. pengelompokkan kata dilakukan berdasarkan kriteria tertentu

e. memfungsikan kelompok kata dan jenis kata sesuai keperluan


10. Dalam laporan hasil observasi sering ditemukan penggunaan antonim dan sinonim. Sinonim adalah....

a. lawan kata

b. persamaan makna kata

c. kata baru

d. kata-kata indah

e. kata yang mengandung makna


11. Salah satu sifat yang harus dimiliki teks laporan hasil observasi adalah bersifat informatif, kecuali....

a. teks laporan hasil observasi sesuai dengan kenyataan

b. teks laporan hasil observasi sesuai fakta

c. teks laporan hasil observasi dapat dikomunikasikan dengan siapa pun

d. teks laporan hasil observasi dapat dijadikan sebagai sumber pengalaman orang lain jika melakukan hal serupa

e. teks laporan hasil observasi menggunakan bahasa ilmiah


12. Perhatikan teks berikut!

Bencana alam adalah suatu peristiwa alam yang mengakibatkan dampak besar bagi populasi manusia. Bencana alam dapat terjadi dinana pun dan kapan pun, tak terkecuali di Indonesia. Indonesia merupakan negara kepulauan yang rawan bencana alam. Itulah sebabnya Indonesia banyak mengalami bencana alam terutama gempa bumi, gunung meletus, banjir, dan tanah longsor.

Dari teks tersebut yang termasuk dalam definisi umum laporan adalah....

a. Bencana alam adalah suatu peristiwa alam yang mengakibatkan dampak besar bagi populasi manusia.

b. Bencana alam dapat terjadi di manapun dan kapan pun, tak terkecuali di Indonesia.

c. Indonesia merupakan negara kepulauan yang rawan bencana alam

d. Itulah sebabnya Indonesia banyak mengalami bencana

e. Bencana alam di Indonesia, seperti gempa bumi, gunung meletus, banjir, dan tanah longsor.


13. Objek yang diamati dalam pembuatan teks laporan hasil observasi haruslah.....

a. Objek

b. objek tunggal

c. subjek

d. objek ganda

e. objek campuran


14. Perhatikan teks berikut!

Lingkungan RT 03 kurang bersih, karena kurangnya kesadaran masyrakatnya untuk menjaga kebersihan dan kurangnya keberadaaan fasilitas kebersihan, seperti tong sampah. Menjaga kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab seluruh masysrakat RT 03. Kerja sama antara pengurus RT dan masyarakat akan lebih meningkatkan upaya kebersihan lingkungan tersebut. Pengurus RT berperan dalam penyediaan fasiitas kebersihan bersinergi dengan kesadaran masyarakat dalam menjaga keberishan lingkungan.

Dari teks tersebut yang termasuk dalam definisi umum hasil analisis laporan adalah....

a. Lingkungan RT 03 kurang bersih

b. Kurangnya kesadaran masyarakatnya untuk menjaga kebersihan

c. Menjaga kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab seluruh masyarakat RT 03

d. Kerja sama antara pengurus RT dan masyarakat akan lebih meningkatkan upaya kebersihan lingkungan tersebut.

e. Pengurus RT berperan dalam penyediaan fasilitas kebersihan bersinergi dengan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.


15. Jenis pengembangan teks eksposisi yang rinciannya digolongkan dalam suatu objek ke dalam bagian-bagian disebut jenis pengembangan....

a. Definisi

b. Verifikasi

c. Klasifikasi

d. Aktualisasi

e. Analisis


16. Perhatikan teks berikut!

Ternyata jeruk nipis bermanfaat dalam mengobati batuk. Buah ini mempunyai kandungan berupa minyak asiri dan zat yang sanggup bermanfaat mengendalikan otot-otot pernapasan sehingga bisa meredakan batuk. Adapun cara penggunaannya yaitu dengan meminum air perasan dari jeruk nipis yang sanggup dicampur dengan madu, kecap atau gula sehingga rasa asamnya berkurang.

Teks tersebut termasuk jenis teks eksposisi....

a. Teks

b. Analisis

c. Berita

d. Perbandingan

e. Proses


17. Teks berikut yang termasuk ke dalam jenis teks eksposisi isu adalah....

a. Kebijakan pemerintah seringkali menyusahkan rakyat kecil. Misalnya kenaikan harga BBM sangat meresahkan rakyat menengah ke bawah. Naiknya harga BBM akan menciptakan harga jasa dan barang menjadi naik. Keadaan mirip ini akna menuntut rakyat mesti memutar otak biar bisa memenuhi kebutuhannya.

b. Para penjual kuliner mengeluhkan atas kenaikan harga BBM. Pasalnya, naiknya harga BBM menciptakan bahan-bahan baku naik. Alhasil, para penjual harus menyiasati hal ini dengan memperkecil porsi atau menaikkan harga kuliner yang mereka jual.

c. Hukum yang ada di Indonesia mirip sebuah pisau, di mana tajam ke bawah namun tumpul ke atas pencuri sandal diancam sanksi penjaran 5 tahun. Sebaliknya, koruptor yang telah merugikan uang negara hanya dieksekusi 1 tahun penjara.

d. Mengacu dari sifatnya, sampah bisa dikelompokkan menjadi dua jenis. Sampah anorganik ialah sampah yang tidak gampang untuk membusuk mirip kertas, platik pembungkus kuliner dan botol. Kemudian sampah organik aalah sampah yang sangat gampang membusuk mirip sayuran, sisa makanan, daun, dan lain-lain.

e. Temulawak ialah tumbuhan herbal yang berasal dari Indonesia. Tumbuhan ini bisa hidup di dataran yang rendah secara baik. Tumbuhan ini mempunyai kandungan minyak asiri, kurkumin dan zat tepung. Tumbuhan ini mempunyai banyak sekali manfaat dalam hal mencegah anemia, meningkatkan kerja ginjal, mencegah kanker dan lain-lain.

18. Perhatikan conth teks berikut!

Di lapangan, ketika ini para petambak justru tengah memperlihatkan benih udang Vannamei. Meski harganya lebih murah dari udang Windu, tetapi udang Windu sangat rentan dengan penyakit, sedangkan udang Windu sangat rentan dengan penyakit.

Kalimat yang dicetak miring pada teks termasuk jenis teks eksposisi....

a. Klasifikasi

b. Ilustrasi

c. Perbandingan

d. Definisi

e. Proses


19. Perhatikan teks berikut!

Proses mencar ilmu yang baik yaitu mencar ilmu dengan berkesinabungan. Penyerapan suatu konsep dengan bertahap sesuai dengan kapasitas daya serap otak yang mempunyai keterbatasan. Dengan melaksanakan mencar ilmu secara teratur maka otak akan menyerap dengan mudah, lantaran otak seseorang mempunyai keterbatasan. Belajar dilakukan bertahap biar sanggup dicerna olah otak manusia.

Pemaparan teks di atas merupakan pola pengembangan teks eksposisi berdasarkan.

a. Contoh

b. sebab-akibat

c. analogi

d. generalisasi

e. eksploitasi


20. Perhatikan teks berikut!

Dari 2.000 anak usia sekolah di Desa Sukamaju Kecamatan Sukacita diketahui bahwa ada 15 anak yang bersekolah melanjutkan ke jenjang SMA, ada 25 anak yang berhasil melanjutkan ke tingkat SMP, 500 berhasil lulus SD, yang lain tidak final sekolah dasar. Hal itu sanggup dikatakan bahwa rata-rata anak usia sekolahdi Desa Sukamaju berpendidikan rendah.

Pemaparan teks di atas merupakan pola pengembangan teks eksposisi....

a. Contoh

b. sebab-akibat

c. analogi

d. generalisai

e. eksploitasi


21. Teks yang berisi langkah-langkah yang sistematis yang sesuai dengan aturan untuk mencapai tujuan disebut dengan teks…

a. Anekdot

b. Negosiasi

c. Prosedur Kompleks

d. Eksposisi

e. Laporan hasil observasi


22. Yang merupakan struktur dari teks prosedur kompleks adalah…

a. Tujuan – Langkah-langkah untuk mencapai tujuan

b. Abstraksi – orientasi – krisis – reaksi – koda

c. Tesis - -argumentasi – penegasan ulang

d. Pembukaan – isi – penutup

e. Klasifikasi – anggota / aspek yang dilaporkan


23. Kalimat yang mengandung perintah disebut dengan kalimat…

a. Introgatif

b. Imperaktif

c. Deklaratif

d. Jamak

e. Tunggal


24. Kalimat yang berfungsi untuk memberikan informasi atau berita tentang sesuatu disebut dengan kalimat ….

a. Jamak

b. Tunggal

c. Imperaktif

d. Deklaratif

e. Introgatif


25. Berikut adalah contoh-contoh kalimat introgatif

a) Apakah anda mengenali petugas ?

b) Apakah Anda memahami kesalahan Anda ?

c) Dapatkah anda memastikan tuduhan pelanggaran !

d) Mengapa anda menyerahkan begitu saja STNK atau kendaraan kepada petugas ?

e) Siapakah yang menerima atau menolak tuduhan ?

Manakah kalimat introgatif yang menuntut jawaban berupa informasi ?

a. (a), (b), (c)

b. (a), (b), (d)

c. (d), (e)

d. (c), (d)

e. Semua benar


26. Yang merupakan contoh dari verba tingkah laku adalah…

a. Memukul

b. Menendang

c. Melakukan

d. Membanting

e. Menerima


27. Pengendara kendaraan bermotor perlu mengetahui prosedur penilangan.

Manakah kata yanag menunjukan partisipan manusia secara umum ?

a. Bermotor

b. Kendaraan

c. Mengetahui

d. Penilangan

e. Pengendara


28. Verba yang mengacu pada tindakan fisik dsebut verba ….

a. Tingkah laku

b. Temporal

c. Kompleks

d. Fisik

e. Material


29. Berikut adalah ciri-ciri teks prosedur kompleks, kecuali…

a. Terdapat konjungsi temporal

b. Terdapat verba tingkah laku

c. Terdapat partisipan manusia secara umum

d. Terdapat sindiran

e. Terdapat verba material


30. Tujuan adalah …

a. Cara-cara ditempuh agar tujuan itu tercapai

b. Hasil akhir yang akan dicapai

c. Pendapat yang disertai data

d. Gagasan utama penulis yang dinyatakan dalam bentuk pernyataan pendapat

e. Penyelesaian masalah atau akhir dari cerita.


31. Berikut adalah konjungsi temporal, kecuali …

a. Kemudian

b. Setelah itu

c. selanjutnya

d. lalu

e. apabila


32. Berikut adalah contoh kalimat imperaktif, kecuali …

a. Kenali si petugas

b. Terima atau tolaktuduhan

c. Pastikan tuduhan pelanggaran

d. Pengendara memahami kesalahannya

e. Jangan serahkan kendaraan atau STNK begitu saja.


33. Cara yang ditempuh agar tujuan tercapai merupakan bagian dari teks prosedur yang disebut …

a. Langkah-langkah

b. Tujuan

c. Reaksi

d. Orientasi

e. Koda


34. Berikut adalah contoh konjungsi syarat …

a. Lalu

b. Seandainya

c. Selanjutnya

d. Kemudian

e. Akhirnya


35. Kalimat yang mengandung perintah dalam teks prosedur adalah kalimat ….

a. Imperative

b. Interigatif

c. Baku

d. Tanya

e. ke Satu


36. Cermatilah teks berikut!

Batang pisang dikerap cukup dalam, kemudian batang pisang dirobohkan pelan-pelan. Caranya, salah satu pelepah daunnya ditarik sampai hampir roboh. Tandanya pisang jangan sampai membentur tanah agar tidak trusak. Sebelum tandan dekat ke tanah, ujung tandan dipegang dengan tangan atau disangga dengan alat yang telah disediakan.

Kutipan tersebut merupakan bagian dari ….

a. cara memanen buah pisang

b. cara memanfaatkan buah pisang

c. tanda-tanda buah pisang siap panen

d. buah pisang sebagai bahan keripik pisang

e. manfaat buah pisang selain sebagai buah meja


37. Baca dengan cermat kutipan tersebut!

Rebuslah air bersih secukupnya sampai mendidih! Setelah itu, celupkan daun jeruk purut beberapa saat agar daun itu menjadi lunak! Lalu, angkatlah daun jeruk purut itu dan tiriskan! Tumbuk selembar daun pandan dan diberi air matang! Setelah itu, peraslah untuk diambil airnya!

Kata-kata yang bermakna perintah adalah ,…

a. rebuslah, celupkan, tumbuk, peraslah

b. secukupnya, beberapa, menjadi, mendidih

c. rebuslah, beberapa, menjadi, diberi

d. tiriskan, menjadi, beberapa, selembar

e. selembar, pandan, peraslah, beberapa


38. Cermatilah teks berikut!

Siapkan baskom yang sudah dibersihkan! Cucilah daun cincau hijau yang baru dipetik, masukan dalam baskom! Kemudian lumatkan dengan tangan yang sudah bersih! Sambil dilumatkan, berilah air matang sedikit demi sedikit, kemudian diremas, sehingga terasa lekat di tangan! Campurkan irisan daun pandan sewaktu pelumatan! Setelah terbentuk galatin (cairan kental) disaring dan ditampung pada panic yang telah disiapkan. Pelumasan dan penyaringan diteruskan hingga gelatin tidak lekat lagi.

Manakah kata penghubung yang sesuai dengan teks di atas ..

a. kemudian, sehingga, dan

b. siapkan, masukkan, campurkan

c. kemudian, siapkan, disaring

d. setelah, campurkan, ditampung

e. campurkan, dan, disiapkan


39. Cermatilah teks berikut!

Tanaman selada sebenarnya tahan dalam keadaan segar selama beberapa waktu. Dengan catatan, pada saat menyimpan sebaiknya di tempat yang dingin. Caranya tempat itu ditaburi butiran atau remukan es.

Pernyataan di atas adalah tahap kegiatan yang disebut ….

a. Pembersihan

b. Pengelompokkan

c. Pengemasan

d. Penyimpanan

e. Pemasaran


40. Menurut artinya, kalimat imperatif adalah...

a. Kalimat yang berisi pernyataan

b. Kalimat yang mengandung perintah

c. Kalimat yang berisi pertanyaan

d. Kalimat untuk meminta/melarang seseorang

e. Kalimat untuk memberikan informasi

Silahkan download 40 Contoh Soal Bahasa Indonesia Penilaian Akhir Semester (PAS) Kelas 10 SMK/SMA.

Mang Aip
Mang Aip Semoga Hari Esok Menjadi Lebih Baik

Post a Comment for "40 Contoh Soal Bahasa Indonesia Penilaian Akhir Semester (PAS) Kelas 10 SMK/SMA"