Contoh Susunan Acara Tunangan Dan Pernikahan
Tunangan di depan mata? Bagaimana perasaan Anda? Apakah susunan acara tunangan sudah dipersiapkan? Pernikahan adalah suatu hal yang harus dipersiapkan dengan matang.
Acara pernikahan pun biasanya bertahap dengan adanya acara tunangan atau lamaran yang dilakukan sebelumnya.
Tunangan atau lamaran biasanya dilaksanakan beberapa bulan sebelum acara pernikahan. Ada pula yang melakukannya jauh setahun atau dua tahun sebelumnya.
Acara tunangan ataupun lamaran juga harus dipersiapkan dengan matang karena menyangkut pandangan antara keluarga calon mempelai.
Pertemuan keluarga tersebut tentu tak boleh asal-asalan. Adanya susunan acara tunangan yang dipersiapkan dengan rapi akan mempermudah proses acara tersebut.
Acara tunangan atau lamaran di setiap daerah di Indonesia biasanya berbeda-beda. Hal tersebut bergantung dari adat istiadat yang telah ada secara turun-temurun.
Seperti acara lamaran yang ada di Jawa dengan yang ada di Sumatera, biasanya juga berbeda. Meski demikian, masyarakat Sumatera yang di Jawa namun tetap menjunjung tinggi adat daerahnya dan lebih memilih menggunakan adat daerahnya.
Ada juga yang tidak ingin terikat dengan adat dan melakukan acara tunangan atau lamaran secara modern. Semua itu bergantung pada individu masing-masing.
Persiapan acara tunangan biasanya dilakukan oleh kedua belah pihak, keluarga laki-laki dan perempuan. Keluarga laki-laki biasanya mendatangi rumah keluarga perempuan. Selain di Indonesia, acara lamaran juga dilakukan oleh negara-negara lain seperti Jepang dan Korea.
Tentang Acara Tunangan dan Susunan Acara Tunangan
Berikut ini kita akan membahas acara tunangan berikut dengan susunan acara lamaran atau tunangan tersebut.
Acara Tunangan (Umum)
Acara tunangan dapat dilakukan tanpa menggunakan adat dari daerah manapun. Bisa dilakukan dengan cara biasa atau sesuai dengan tuntunan agama. Tunangan atau lamaran berupa kunjungan dari keluarga laki-laki ke kediaman keluarga perempuan. Apa saja susunan acaranya? Berikut ini susunan acara lamaran.
- Pembukaan acara. Pembukaan biasanya dilakukan oleh pembawa acara yang ditunjuk oleh keluarga. Bisa berasal dari keluarga itu sendiri.
- Pembacaan doa atau ayat suci Al Quran.
- Sambutan dari pihak wanita sebagai tanda selamat datang. Dilakukan oleh perwakilan keluarga.
- Sambutan dari pihak laki-laki. Sambutan ini dapat berupa maksud dan tujuan kedatangan mereka ke keluarga mereka. Tujuan tersebut sebaiknya diperjelas agar tidak menyebabkan kesalahpahaman. Bisa juga ditambahi dengan mengenalkan keluarga dari pihak laki-laki yang hadir pada saat itu. Sambutan ini biasanya dilakukan oleh perwakilan keluarga laki-laki, yaitu orang tua atau paman yang dituakan.
- Penerimaan dari pihak perempuan. Bisa juga ditambahi dengan mengenalkan keluarga dari pihak perempuan yang hadir pada waktu. Sambutan biasanya dilakukan perwakilan dari pihak perempuan, orang tuanya atau yang dituakan.
- Penyerahan hantaran dari pihak laki-laki. Biasanya hanya simbolis. Hantara utama yang diserahkan kepada wakil pihak perempuan.
- Acara tukar cincin. Acara ini bisa tidak diadakan sesuai dengan kesepakatan sebelumnya. Cincin tunangan bisa saja tidak diberikan.
- Doa dan Penutupan acara tunangan.
- Acara ramah tamah atau makan-makan.
Sebelum melakukan acara tunangan tentu perlu dilakukan berbagai persiapan. Persiapan tersebut antara lain masalah pakaian. Pakaian dari pihak laki-laki dan pihak perempuan juga harus disesuaikan, apakah akan menggunakan pakaian muslim, formal, nasional, atau pakaian adat masing-masing.
Selain itu pihak-pihak yang hadir dalam acara juga harus dipilih. Biasanya hanya keluarga dekat. Makanan yang disediakan juga diusahakan makanan yang disukai oleh kedua belah pihak. Pihak laki-laki juga biasanya memberikan bingkisan kepada pihak perempuan.
Tujuan dan maksud dari kedatangan pihak laki-laki juga harus jelas. Jika acara yang digelar tersebut hanya tunangan atau tukar cincin, pikirkan berapa lama waktu tenggang antara acara tersebut dengan waktu pernikahan. Jika acara yang digelar berupa lamaran berarti waktu pernikahan tidak akan terlampau jauh dari acara lamaran tersebut. Penentuan tanggal atau waktu pernikahan juga dapat dilakukan selama proses acara ini.
Tukar Cincin
Acara tukar cincin biasanya tidak dilakukan antara dua orang yang akan ditunangkan, melainkan melaui orang tua kedua belah pihak. Orang tua si perempuan memakaikan cincin kepada tunangan laki-laki sedang orang tua laki-laki memakaikan cincin kepada tunangan perempuan.
Acara ini bisa dilakukan atau tidak dan hanya berupa penyerahan hantaran atau bingkisan dari pihak laki-laki. Hantaran tersebut dapat berupa kain pakaian atau makanan.
Acara tunangan ataupun lamaran bisa dipersiapkan sendiri karena tentu orang yang hadir masih terbatas. Tapi bisa juga menggunakan jasa wedding organizer. Jika mempersiapkan sendiri tentu harus dilakukan dari jauh hari. Seperti pemilihan makanan, baju, dan tempat pelaksanaan acara.
Namun ada pula yang mengadakan acara tunangan ini secara sederhana. Hanya seperti pertemuan keluarga biasa. Memang tak ada keharusan untuk melakukan acara tunangan dengan mewah. Apalagi tunangan juga sebenarnya belum ikatan resmi. Ada beberapa pasangan yang sudah tunangan namun putus di tengah jalan. Ada pula yang tidak perlu tunangan namun langsung lamaran dan jadi menikah.
Acara tunangan yang sederhana juga baik dilakukan. Hal tersebut bergantung pula dengan kedudukan keluarga dari kedua belah pihak. Jika berasal dari keluarga terpandang biasanya prosesi akan lebih rumit. Komunikasi antara kedua belah pihak sebelum acara berlangsung juga perlu dilakukan. Susunan acara juga sebaiknya diberitahukan sebelumnya agar dapat dipersiapkan oleh kedua belah pihak.
Acara Tunangan Adat Aceh
Setiap daerah biasanya memiliki adat istiadat masing-masing. Seperti yang ada di Aceh. Pertunangan yang sesuai adat Aceh biasanya disebut Jakba Tanda. Pihak pria datang kepada pihak perempuan untuk membicarakan tentang uang yang diminta oleh pihak perempuan. Selain itu acara ini juga akan membahas tentang jumlah tamu yang diundang.
Pada acara ini pihak laki-laki akan membawa hantaran juga. Hantaran yang dibawa berupa makanan khas Aceh, buah-buahan, dan tanda emas. Hantaran tersebut disesuaikan pula dengan kemampuan dari pihak perempuan.
Memang pertunangan belum berupa ikatan resmi jadi wajar kalau ada yang putus di tengah jalan sehingga tidak jadi menuju ke pernikahan. Menurut adat di Aceh, jika pertunangan tersebut putus di tengah jalan karena pihak perempuan maka perlu dilakukan pengembalian tanda emas. Namun jika putusnya dikarenakan oleh pihak laki-laki maka tanda emas tersebut tidak perlu dikembalikan atau dianggap hilang.
Acara Tunangan Adat Jawa
Acara tunangan pada dengan adat Jawa sebenarnya tidak jauh berbeda dengan tunangan lainnya. Susunan acara lamaran atau tunangan pada adat Jawa juga serupa dengan lainnya. Bedanya mungkin pada baju dan hantaran yang diberikan. Jika menggunakan adat Jawa tentu, pakaian yang digunakan tentu pakaan Jawa, seperti kebaya. Sedangkan hantarannya bisa berupa makanan tradisional Jawa seperti kue wajik, lemper, jenang, dan lainnya.
Makanan tersebut merupakan simbol agar pernikahan nantinya akan lengket seperti halnya karakteristik makanan tersebut.
Pada adat Jawa pihak perempuan juga dapat datang ke pihak laki-laki. Kedatangan tersebut untuk memberikan balasan terhadap kedatangan pihak pria yang dilakukan sebelumnya. Tukar cincin juga dapat dilakukan atau dapat pula tidak dilakukan sesuai dengan kesepakatan kedua belah pihak. Orang-orang yang hadir dalam acara tersebut juga terbatas pada keluarga dekat yang berkepentingan saja.
Apapun adat yang digunakan dalam acara pertunangan Anda, pastikan susunan acara tunangannya berjalan baik.
Susunan Acara Pernikahan
Acara pernikahan akan berjalan lancar bila kita menyusun terlebih dahulu berbagai acara yang akan berlangsung. Dalam menyusun acara pernikahan di bagi menjadi dua tahap yaitu susunan acara pada saat akad nikah dan susunan acara pada saat resepsi.
Susunan acara pada saat akad nikah dan resepsi tentu berbeda. Namun, buka berarti kita tidak bisa menyusun susunan acara pernikahan kita sendiri. Biasanya susunan acara pernikahan dibuat oleh pihak mempelai perempuan.
Karena acara akad dan resepsi dilakukan oleh pihak perempuan terlebih dahulu. Pernikahan bukan sekedar mengikat dua insan saja. Tetapi menyatukan dua keluarga besar dari kedua mempelai. Sehingga urutannya pun bisa berubah tergantung kesepakatan antara kedua keluarga besar tersebut.
Yang jelas harus sepengetahuan kedua belah pihak. Dan kalau bisa, susunan acaranya kita print dan kita berikan kepada masing-masing keluarga. Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Post a Comment for "Contoh Susunan Acara Tunangan Dan Pernikahan"