Lowongan Kerja MNC TV Terbaru November 2020
MNCTV (sebelumnya bernama TPI) adalah sebuah stasiun televisi swasta terestrial nasional di Indonesia. MNCTV bersiaran secara nasional sejak 1990 dengan nama TPI. Nama udara MNCTV digunakan sejak 20 Oktober 2010 pasca transformasi perusahaan yang juga melahirkan slogan perusahaan ‘Selalu di Hati ‘. Logo dan merek perseroan MNCTV ini diharapkan dapat memperluas pangsa pasar dan pemirsa dari stasiun ini.
Bersamaan dengan kehadiran MNCTV, publik dapat menyaksikan peningkatan kualitas dan keragaman tayangan, sebagai hasil dari komitmen untuk memperbaiki kerja dan budaya perseroan. MNCTV sejak awal juga telah membuktikan diri sebagai stasiun televisi yang paling jeli dalam menangkap selera dan kebutuhan masyarakat Indonesia, stasiun televisi yang benar-benar menampilkan citra Indonesia, mengedepankan tayangan-tayangan bermutu dan menginspirasi untuk dinikmati seluruh keluarga.
Info Lowongan Kerja MNC TV Terbaru November 2020
Saat ini PT Media Nusantara Citra Televisi (MNC TV) kembali membuka lowongan kerja terbaru pada bulan November 2020. Adapun dibawah ini adalah posisi jabatan yang saat ini tersedia bagi Anda para pencari kerja yang tertarik untuk mengembangkan karir Anda bersama PT Media Nusantara Citra Televisi (MNC TV) dengan kualifikasi sebagai berikut.
1. Creative Officer
Kualifikasi
- Usia 23-30 thn
- Berpengalaman minimal 1 tahun di bidang creative
- Berpengetahuan tentang digital activation ( Campaign digital, Sosmed )
- Diutamakan yang bisa membuat konsep creative
- Bisa menggunakan Photoshop
2. Budget Support Officer
Kualifikasi
- Usia 25-35 thn
- Berpengalaman di bidang administrasi berkas minimal 2 tahun
- Bisa microsoft office ( Power Point, excel )
- Berpengalaman membuat budget project minimal 1 tahun
- Pendidikan terakhir S1 management/ komunikasi / akuntansi
Cara Melamar Lowongan Kerja MNC TV Terbaru November 2020
Bagi Anda yang berminat, silahkan mengirimkan CV ke:
rissa.sesari@mncgroup.com
Post a Comment for "Lowongan Kerja MNC TV Terbaru November 2020"